Jumat, 07 Agustus 2009

Nifsu Sya'ban (Wikipedia)

Nisfu Sya'ban

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Nisfu Sya'ban adalah hari peringatan Islam yang jatuh pada pertengahan bulan Sya'ban. Dalam kalangan Islam, Nisfu Sya'ban diperingati menjelang bulan Ramadhan. Pada malam ini biasanya diisi dengan pembacaan Surat Yaasiin tiga kali berjamaah dengan niat semoga diberi umur panjang, diberi rizki yang banyak dan barokah, serta ditetapkan imannya.

Setelah pembacaan Surat Yaasiin biasanya diteruskan dengan shalat Awwabin atau shalat tasbih. Setelah itu biasanya dilanjutkan dengan ceramah agama atau langsung makan-makan.

Peringatan Nisfu Sya'ban tidak hanya dilakukan di Indonesia saja. Al-Azhar sebagai yayasan pendidikan tertua di Mesir bahkan di seluruh dunia selalu memperingati malam yang sangat mulia ini. Hal ini karena diyakini pada malam tersebut Allah akan memberikan keputusan tentang nasib seseorang selama setahun ke depan. Keutamaan malam nisfu Sya'ban diterangkan secara jelas dalam kitab Ihya' Ulumuddin karangan Imam Al-Ghazali. Sebenarnya perayaan ini tidaklah sesuai dengan ajaran Islam yang sesungguhnya,kebanyakan umat islam saat ini melakukan hal tersebut karena keengganan membaca sunnah dan hadist-hadist Nabi Muhammad Sholollohu alaihi sallam.


Kalimat terakhir pada paragraf diatas hanyalah suatu argumen dari salah satu golongan dalam islam, dan hal tersebut sangat subjektif. terutama dalam kata keengganan, jika kita telusuri lagi, ada berapakah hadist-hadist Rasulullah Muhammad SAW itu, imam Akhmad menguasai lebih dari 1 juta hadist, imam Bukhari menguasai lebih dari 500ribu hadist, ada berapakah yang beliau tuangkan dalam kitab hadist nya? kurang dari sepuluh ribu, apakah yang menulis kalimat diatas sudah memahami seluruhnya? ini adalah ensiklopedia, bukan tempatnya untuk berargumen.

0 komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com